@sabtumingguclub — Instagram

@sabtumingguclub: Sambatan Di Balik Indahnya Pernikahan

Pesan dan Kanal
2 min readFeb 17, 2020

Pernikahan merupakan sebuah momen yang banyak melahirkan cerita untuk kedua mempelai jugaorang-orang yang ada dibalik kesuksesan acaranya. Dari penghulu sampai cleaning service punya tugas yang harus dilakukan agar acara pernikahan sukses. Tentunya, tiap tugas tersebut pasti memikul peran penting di suatu acara pernikahan, yang terkadang membuat stres.

Terkadang, pekerjaan orang-orang yang berkecimpung di dunia pernikahan dipandang sebelah mata. Padahal, mereka juga bisa mengalami stres seperti para pekerja kantoran. Maka dari itu, selayaknya pekerja kantoran, para “buruh nikahan” ini juga punya hak untuk sambat sebagai pelampiasan stres yang mereka hadapi saat ngurusin nikahan orang. Ternyata, sambatan-sambatan ria ini diwadahi oleh satu akun Instagram, @sabtumingguclub.

@sabtumingguclub adalah akun yang memuat beragam cerita para “buruh nikahan” seperti MC, tukang dekorasi, tukang cuci piring, fotografer, tukang desain, tukang prasmanan dan lain-lain.

Foto postingan yang berwarna hitam putih dibalut caption yang unik serta beragam sudut pandang menjadi andalan akun untuk menceritakan momen dibalik pernikahan seseorang.

Nah, contoh postingan akun tersebut ada yang bercerita tentang pentingnya peran pawang hujan di hari H pernikahan, sajian snack ketika rapat pernikahan sampai pekerja yang bertanya kapan mereka juga bisa segera nikah (sedih juga sih yang terakhir ini, huhu)

Oiya, akun ini juga men-story ulang mention-an dari jutaan orang yang bekerja di bidang pernikahan sehingga semakin menambah kesan akun ini komunikatif banget dan bisa menjadi sarana berbagi cerita yang tepat untuk seluruh orang yang bekerja dibalik layar pernikahan.

Penulis: Ajie

Sign up to discover human stories that deepen your understanding of the world.

Free

Distraction-free reading. No ads.

Organize your knowledge with lists and highlights.

Tell your story. Find your audience.

Membership

Read member-only stories

Support writers you read most

Earn money for your writing

Listen to audio narrations

Read offline with the Medium app

Pesan dan Kanal
Pesan dan Kanal

Written by Pesan dan Kanal

Tempat nongkrong anak Komunikasi! Follow Akun Instagram kami juga @pesandankanal!

No responses yet

Write a response